Senin, 22 Februari 2010

Bulukumba Peroleh Dana Bencana Alam Rp 8,6 M

Harian Ujungpandang Ekspres (www.ujungpandangekspres.com)
Senin, 15-02-2010


Bulukumba Peroleh Dana Bencana Alam Rp 8,6 M

BULUKUMBA, UPEKS--Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bulukumba, menerima bantuan dana bencana alam senilai Rp8,6 miliar. Dana bencana alam tersebut merupakan bantuan langsung dari Badan Penanggulangan Bencana Alam Nasional.

Rencananya, dana bantuan bencana alam senilai Rp8,6 miliar itu, akan digunakan untuk memperbaiki sejumlah infrastruktur yang rusak akibat bencana alam yang melanda Bulukumba Juni 2006 lalu.

"Dananya sudah masuk. Dana bantuan bencana alam Rp8,6 miliar itu akan digunakan untuk mperbaikan sejumlah infrastruktur seperti pantai, jalan, serta sungai. Dan, dana bantuan itu dibawah kendali Badan Penanggulangan Bencana Daerah," kata Ir Harun, Kepala Dinas (Kadis) Pengelolaan Sumber Daya Air (PSDA) Bulukumba, Jumat (12/2).

Pemkab Bulukumba, sudah membentuk Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD). BPPBD yang baru saja dibentuk itu, dipimpin Kadis PSDA Bulukumba Ir Harun. Dana bantuan Rp8,6 miliar itu, ditransfer Badan Penanggulangan Bencana Alam Nasional ke BPBD Bulukumba.

Sejumlah program perbaikan infrastruktur sudah siap dilaksanakan. Salah satunya adalah perbaikan tanggul Pantai Merpati. Ir Harun, menambahkan meski tahun ini Bulukumba hanya mendapat dana bantuan bencana alam untuk perbaikan infrastruktur, namun tidak tertutup kemungkinan tahun depan akan mendapat bantuan disektor sosial dan kesehatan.

[Terima kasih atas kunjungan, komentar, saran, dan kritikan anda di blog: http://kabupatenbulukumba.blogspot.com/.]

1 komentar:

EkHY SteWaR mengatakan...

insya allah.......