Kamis, 17 Februari 2011

Habib Rizieq-Munarman Kukuhkan FPI Bulukumba




Ketua Umum Front Pembela Islam (FPI), Habib Muhammad Rizieq Syihab MA, mengukuhkan Ahmad Kadir dan M Agung, sebagai ketua dan Sekretaris Front Pembela Islam (FPI) Bulukumba, di Masjid Agung, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, Kamis, 17 Februari 2011.

------------------
Habib Rizieq-Munarman Kukuhkan FPI Bulukumba

Laporan Wartawan Tribun Timor, Syamsul Bahri & Edi Sumardi
Harian Tribun Timur, Makassar
Tribunnews.com - Kamis, 17 Februari 2011
http://www.tribunnews.com/2011/02/17/habib-rizieq-munarman-kukuhkan-fpi-bulukumba

TRIBUNNEWS.COM, BULUKUMBA - Ketua Umum Front Pembela Islam (FPI), Habib Muhammad Rizieq Syihab MA, mengukuhkan Ahmad Kadir dan M Agung, sebagai ketua dan Sekretaris Front Pembela Islam (FPI) Bulukumba, di Masjid Agung, Kabupaten Bulukumba, Sulsel, Kamis, 17 Februari 2011.

Habib datang ke kabupaten di semenjung selatan pulau Sulawesi itu bersama Munarman, mantan aktivis YLBHI Jakarta dan juga pengacara Abu Bakar Ba'asyir.

Mereka datang ke Bulukumba pukul 10.00 Wita, langsung dari Makassar. Mereka datang dengan dua mobil, dari pengutus FPI Makassar.

"Yang tadi baru pengukuhan FPI Bulukmab, belum ada pengurus baru ketua dan sekretaris yang dikukuhkan," kata Musafir, juru bicara Forum Umat Islam (FUI) Bulukumba yang juga juru bicara FPI Bulukumba.

Saat dikonfoirmasi, pukul 13.00 Wita, Habib Rizieq dan Munarman masih makan siang di sebuah warung makan seafood di Bulukumba.

"Hari ini langsung ke Makassar, sebab akan ada besok acara pembekalan
pendampingan hukum untuk kader FPI di Makassar," katanya.

Ahmad Kadir dan Agung adalah sama-asama aktivis di Bulukumba. Mereka berlatar belakang FUI. Ahmad yang pernh menjadi direktur Yayasan Pendidikan rakyat (YPR) Bulukumba pernah dipenjara setelah menggelar aksi dan insiden meninggalnya seorang demonstran meninggal dunia.

"Setelah demo di lapangan Pemuda Bulukumba, ada kecelakaan," kata Musafir.


[Terima kasih atas kunjungan, komentar, saran, dan kritikan anda di blog: http://kabupatenbulukumba.blogspot.com/.]

Tidak ada komentar: