Kamis, 31 Maret 2011
Lagu Berlirik Bahasa Konjo Tembus RCA TOP 20
LASKAR KELOR BAND. Selama dua pekan berturut-turut, lagu berlirik bahasa Konjo, bahasa daerah suku Kajang Bulukumba berjudul "Kitajangma' Ri Bira" dari Laskar kelor (LK) Band berhasil menembus chart RCA TOP 20 (program tangga lagu yang dipandu penyiar Rey Yudhistira setiap Minggu, jam 9 pagi). (Foto: facebook.com)
Lagu Berlirik Bahasa Konjo Tembus RCA TOP 20
Radio Cempaka Asri, Bulukumba
Kamis, 31 Maret 2011
http://www.rca-fm.com/2011/03/lagu-konjo-kitajangma-ri-bira-lk-band.html
RCAmusicnews - Selama dua pekan berturut-turut, lagu berlirik bahasa Konjo, bahasa daerah suku Kajang Bulukumba berjudul "Kitajangma' Ri Bira" dari Laskar kelor (LK) Band berhasil menembus chart RCA TOP 20 (program tangga lagu yang dipandu penyiar Rey Yudhistira setiap Minggu, jam 9 pagi). Single hits Kitajangma' Ri Bira pada pekan ini berada di posisi ke-17, edisi 27 Maret-3 April 2011.
Lagu-lagu LK memang sudah tidak asing lagi bagi pendengar RCA 102,5 FM. Lagu-lagu mereka banyak direquezt oleh para pendengar remaja di RCA Relax Time, sebuah program info musik paling gress plus requezt lagu hits Indonesia setiap pukul 21.00-23.00 yang dipandu penyiar Ivan Kavalera setiap Senin sampai Kamis malam.
Manajer Laskar Kelor, Andhika Mappasomba telah memperkenalkan lagu-lagu LK band ke pihak Pemkab Bulukumbadan melalui jejaring situs jejaring sosial facebook, twitter dan blog. Lagu-lagu Laskar Kelor sebenarnya telah terkenal hingga ke Mandar Sulawesi Barat.
Beberapa waktu lalu LK band tampil sebagai bintang tamu dalam sebuah even seni dan budaya di Mandar. Pemerintah daerah di Mandar sampai menawarkan fasilitas yang diperlukan untuk LK Band. Sebuah ironi, LK band sangat diapresiasi di luar daerahnya sendiri dibanding Pemkab Bulukumba.
Selain single hits Kitajangma Ri Bira, lagu-lagu berbahasa Konjo lainnya yang telah dirilis oleh Laskar Kelor yakni Ri Batu Mesangta', Kamponna Anrongku. Grup band tersebut telah merilis 11 lagu dan telah mencukupi untuk membuat satu album.
Lagu-lagu LK band yang berlirik bahasa Indonesia juga banyak disukai. Musik yang easy listening, bergenre pop alternatif, lirik-liriknnya yang puitis mudah diterima para penikmat musik Indonesia. Seperti lagu Kisah Tak Berwajah bahkan banyak disukai oleh para pendengar RCA di luar Sulawesi. Lagu ini sering direquezt oleh pendengar RCA di Jogjakarta, Bandung dan kota-kota lainnya di Jawa yang sering menikmati siaran RCA melalui Live Streaming. (rca/ry)
[Terima kasih atas kunjungan, komentar, saran, dan kritikan anda di blog: http://kabupatenbulukumba.blogspot.com/.]
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
IKAN DUYUNG. Jumaning (60), membersihkan tubuh ikan duyung yang ditemuinya di tepi pantai saat mencuci bentang (tali rumput laut) di pesi...
-
Andi Sultan Daeng Radja bersama tujuh orang lainnya telah ditetapkan sebagai pahlawan nasional melalui Surat Keputusan Presiden RI (Sus...
-
BUNDARAN PHINISI. Kabupaten Bulukumba yang merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan, terdiri atas 10 kecamatan dan 126 ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar