Pengurus DPP Partai Gerindra melantik pengurus DPC Gerindra Takalar (diketuai Indar Jaya) di Takalar dan pengurus DPC Gerindra Jeneponto (diketuai Supratman DL) di Jeneponto, Selasa, 29 Maret 2011. Malam harinya, elit DPP dan DPD menggelar konsolidasi partai di Tanjung Bira, Bulukumba.
-------------------------
Partai Gerindra Lakukan Konsolidasi di Tanjung Bira
Laporan Wartawan Tribun Timur, Aqsa Riandy Pananrang
http://www.tribunnews.com/2011/03/27/sekjen-dpp-gerindra-hadiri-pelantikan-dpc-di-sulsel
Tribunnews.com - Minggu, 27 Maret 2011
Rombongan pengurus DPP Partai Gerindra yang dipimpin Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani, tiba di Makassar, Selasa pagi, 29 Maret 2011 pagi. Selanjutnya mereka melakukan pertemuan dengan pengurus DPD Gerindra Sulsel di kantor Gerindra Sulsel, Jl Dr Ratulangi.
Setelah itu mereka melantik pengurus DPC Gerindra Takalar (diketuai Indar Jaya) di Takalar dan pengurus DPC Gerindra Jeneponto (diketuai Supratman DL) di Jeneponto. Malam harinya, elit DPP dan DPD menggelar konsolidasi partai di Tanjung Bira, Bulukumba.
"Rombongan DPP dan DPD Gerindra Sulsel direncanakan bermalam di Tanjung Bira," kata Ahmad Muzani.
Hari ini, Rabu, 30 Maret 2011, Ahmad Muzani yang juga Wakil Ketua Fraksi Gerindra DPR RI, akan menyaksikan pelantikan Ketua DPC Gerindra Bulukumba Isradi Zainal dan pengurus DPC Bantaeng yang diketuai M Ashar Achmad.
Wakil Ketua DPD Gerindra Sulsel, Muh Suwardi Tahir, mengatakan, pelantikan pengurus itu sekaligus akan dirangkaikan dengan peresmian kantor masing-masing pengurus DPC kabupaten/ kota.
[Terima kasih atas kunjungan, komentar, saran, dan kritikan anda di blog: http://kabupatenbulukumba.blogspot.com/.]
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
-
IKAN DUYUNG. Jumaning (60), membersihkan tubuh ikan duyung yang ditemuinya di tepi pantai saat mencuci bentang (tali rumput laut) di pesi...
-
Andi Sultan Daeng Radja bersama tujuh orang lainnya telah ditetapkan sebagai pahlawan nasional melalui Surat Keputusan Presiden RI (Sus...
-
BUNDARAN PHINISI. Kabupaten Bulukumba yang merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Sulawesi Selatan, terdiri atas 10 kecamatan dan 126 ...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar