Sabtu, 08 Januari 2011

Bupati dan Ormas Islam di Bulukumba Sepakat Laksanakan Perda Syariat Islam

Bupati dan Ormas Islam di Bulukumba Sepakat Laksanakan Perda Syariat Islam

Radio Cempaka Asri, Bulukumba
Jumat, 07 Januari 2011
http://www.rca-fm.com/2011/01/bupati-dan-ormas-islam-sepakat.html

Bulukumba, RCAnews - Bupati Bulukumba bersama Ormas Islam se-Kabupaten Bulukumba sepakat untuk bersama-sama melaksanakan peraturan daerah keagamaan yang ada saat ini.

Pernyataan kesepakatan tersebut muncul saat Bupati H Zainuddin Hasan bersama sejumlah pengurus Ormas Islam di antaranya Muhammadiyah, Nahdlatul Ulama, Majelis Ulama Indonesia, Badan Komunikasi Muballigh Indonesia, Komite Persiapan Penegakan Syariat Islam, Pemuda Muhammadiyah, Himpunan Mahasiswa Islam, dan Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia.

Silaturrahim yang berlangsung di ruang pola kantor bupati, Jum'at 7/1 juga dihadiri Wakil Bupati H. Syamsuddin dan Wakapolres Kompol Wisnu Caraka. Para tokoh agama yang tergabung dalam berbagai Ormas Islam mengharapkan keseriusan pemerintah daerah untuk melaksanakan perda-perda seperti pemberantasan miras, penggunaan pakaian muslimah, pandai baca Al-Qur'an, serta zakat profesi, infaq, dan shadaqah.

Sejumlah tokoh agama juga mengusulkan agar pelaksanaan crash program yang gaungnya kurang terdengar agar kembali diaktifkan, seperti desa dan kelurahan percontohan muslim yang sudah terbentuk, seperti yang disampaikan ketua NU H Tjamiruddin.

''Hal yang paling mendapat sorotan adalah peredaran miras yang cenderung merajalela di berbagai tempat untuk diberantas, karena sudah meresahkan dan memberikan dampak kriminal seperti pencurian, perkelahian dan tindak kekerasan lainnya,'' kata pengurus Forum Ummat Islam Laode Hardiman.

Bupati berjanji untuk bersama-sama jajaran penegak hukum di daerah ini merespons saran dan masukan yang disampaikan para tokoh agama.

"Insya Allah kita akan bersama-sama melaksanakan semuanya, yang penting saudara-saudara mendukung, saya siap, saya juga tidak ingin perda ini hanya pajangan karenanya mari kita bersama-sama laksanakan" kata Bupati Bulukumba Zainuddin Hasan. (rca/ry)

[Terima kasih atas kunjungan, komentar, saran, dan kritikan anda di blog: http://kabupatenbulukumba.blogspot.com/.]

Tidak ada komentar: