Minggu, 30 Oktober 2011

TNI Bangun Infrastuktur Desa dan Tuntaskan Berbagai Program


Bupati Bulukumba Zainuddin Hasan menutup pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 87 Tahun Anggaran 2011, di Lapangan Desa Bonto Bangun, Kecamatan Rilau Ale, Minggu, Oktober 2011. Kegiatan yang dilaksanakan selama kurang lebih 20 hari ini dilaksanakan dimulai pada tanggal 10 Oktober lalu dan berhasil menyelesaikan beberapa pembangunan infrastruktur desa. (Foto: Tribun/Samba)


TNI Bangun Infrastuktur Desa dan Tuntaskan Berbagai Program
- Bupati Bulukumba Tutup TMMD ke 87

Laporan Syamsul Bahri

Tribun Timur - Minggu, 30 Oktober 2011
http://makassar.tribunnews.com/2011/10/30/bupati-bulukumba-tutup-tmmd-ke-87

BULUKUMBA, TRIBUN-TIMUR.COM --  Bupati Bulukumba Zainuddin Hasan telah menutup pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 87 Tahun Anggaran 2011 di Lapangan Desa Bonto Bangun Kecamatan Rilau Ale, Minggu (30/10/2011).

Kegiatan yang dilaksanakan selama kurang lebih 20 hari ini dilaksanakan dimulai pada tanggal 10 Oktober lalu dan telah berhasil menyelesaikan beberapa pembangunan infrastruktur desa.

Di antaranya pembangunan perintisan jalan sepanjang 2,8 km, Pengerasan Jalan sepanjang 2,4 KM, pembangunan duickher sebanyak empat buah, serta pembangunan jembatan sebanyak satu buah.

Selain pembangunan infrastruktur jalan, pelaksanaan kegiatan TMMD tahun ini tidak hanya fokus pada pembangunan fisik prasarana desa, tetapi kegiatan ini juga sempat dilaksanakan beberapa kegiatan non-fisik.

Di antaranya, penyuluhan hukum bagi masyarakat, kamtibmas, kesehatan masyarakat, penyuluhan peningkatan produksi pertanian, pemahaman pancasila dan UUD 1945, pemahaman kebhinekaan tunggal ika, serta pemahaman Negara Kesatua Republik Indonesia (NKRI).

Hadir dalam kesepempatan tersebut Komandan Kodim 1411 Agung Senoadji, Wakil Bupati Bulukumba Syamsuddin, Sekda Bulukumba A. Bau Amal, serta beberapa kepala SKPD disambut dengan Angngaru oleh siswa-siswi SMU Rilau Ale. (*)

[Terima kasih atas kunjungan dan komentar Anda di Blog Kabupaten Bulukumba - http://kabupatenbulukumba.blogspot.com/.]

Tidak ada komentar: